Recent Comment
Sunday 4 July 2010
Inilah Kostum Juventus Terbaru Untuk Musim 2010/2011
Tahun ini Nike ingin memberikan kesan tersendiri bagi design kostum Juventus. Kali ini bukan hanya alasan mode tapi juga komposisi baju yang digunakan oleh Juventus di musim ini. Untuk pertama kalinya baju ini dibuat dengan bahan Poliester yang didaur ulang. Tiap kostum yang dihasilkan dibentuk dari 8 botol plastik bekas. Sebagai tambahan dibandingkan musim lalu kualitasnya lebih baik, dibuat dengan teknologi Dry-Fit, 13% lebih baik ketimbang edisi sebelumnya, bahkan kali ini kostum tampak lebih "segar".
Designnya terutama untuk kostum utama, dipilih sesuai dengan tradisi Bianconeri yakni belang hitam putih dengan garis zig-zag diantara dua warna yang berbeda. Garis zig-zag ini juga akan diaplikasikan pada kostum kedua Juventus yang dirancang dengan warna strip bendera Italia yakni warna Merah, hijau, putih diatas warna dasar kostum yakni warna putih. Aplikasi yang sama juga akan dilakukan di jaket resmi Juventus. Sebuah pilihan yang dipersembahkan untuk 14 juta penggemar Juventus.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment